Tidak ingin membeli Hornet Premium? Atau Premium Bulanan terlalu mahal dan kamu tidak membutuhkannya? Hornet kini menyediakan fitur Hornet Premium tunggal sehingga kamu bisa memilih sesuai kebutuhan!
Catatan: Di beberapa area, ketersediaan fitur dapat berbeda. Kami masih menguji pembelian fitur tunggal.
Bagaimana cara membeli fitur Hornet?
- Ketuk fitur yang ingin kamu beli di salah satu dari banyak titik masuk di aplikasi
- Konfirmasikan pembelian di layar yang muncul
- Saat diarahkan ke pembayaran, konfirmasikan detail pembayaranmu
- Kamu akan mendapatkan fiturnya setelah kami memproses pembayaran
Daftar fitur premium yang dapat diakses untuk pembelian:
- Tampilan profil: Lihat siapa yang mengunjungi profilmu.
- Jumlah orang tak terbatas: Buka jaringan dan dapatkan akses ke jumlah orang tak terbatas.
- Hapus pesan: Hapus pesan tak terbatas.
- Tanpa iklan: Hapus semua iklan di aplikasi
- Tanda terima baca: Lihat saat lawan bicaramu sudah membaca pesanmu
Jika terjadi masalah saat membeli fitur tunggal, jangan ragu untuk menghubungi kami di feedback@hornet.com.
Kami selalu berusaha untuk memperbarui Pertanyaan Umum (FAQ) dalam semua bahasa, akan tetapi, informasi terkini bisa ditemukan di FAQ versi bahasa Inggris. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini.